AC atau sering disebut dengan Air Conditioner, adalah peneyjuk ruangan, yang mampu menjaga suhu ruangan, sesuai dengan suhu ideal yang diinginkan.
Suatu hari senin, setelah long weekend (sabtu-minggu liburan), AC diruang kerja bisa menyala, tapi tidak dingin, setelah diamati, ternyata blower AC tidak berputar.
Karena AC ruang ini sudah saya ganti dengan universal modul AC, maka saya bongkar ac tersebut setelah puter-puter mencari tangga akhirnya bisa terbuka.
ini merk AC nya
lepas cassing AC
Setelah saya lepas modulnya, ternyata ada cicak yang mencoba masuk, kemudian kesetrum di jalur Phasa dan Netral jalur menuju blower AC, akibatnya, jalur nya menjadi terbakar dan terkelupas dan PUTUS.
Jalur yang putus
penampakan modul universal AC
Akhirnya dilakukan perbaikan penyambungan jalur PCB
dan setelah dipasang kembali, alhamdulilah berhasil, dan AC bisa digunakan kembali.
-salam EDUKASI--
0 comments:
Post a Comment